Hari Sabtu, 25 Oktober 2008 yang lalu, dalam rangka syukuran ulang tahun Raya yg ke-1 (21 Oktober), sepupu2 Raya dan tante2, om2, mbah, opa dan oma dateng ke rumah. Tidak ada acara apa2, hanya makan siang dan tiup lilin seadanya. Raya seperti biasa, happy2 selalu apalagi kalau ada keramaian. Sebaliknya Khayra, seperti biasa, kalau ada omanya langsung 'aleman' minta digendong oma terus, plus mogok makan. Untungnya setelah dibujuk papanya, Khayra mau makan nasi (walaupun sedikit) dan pisang. Kasian oma, kecapean gendong Khayra terus. Berhubung oma dan opa ada acara juga sorenya, diam2 pamit duluan. Setelah maghrib, satu persatu pamit pulang, kecuali kakak saya, Nita yang malam itu berkenan nginap di rumah dan tidur sama Khayra :)
03 November 2008
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar